Kamis, 27 Maret 2008

Antara DUa PandangaN


A picture means thousand of words. Kadang-kadang kita keliru karena pandangan mata selalu menyatakan yang cantik itu bila tidak berjilbab, rambutnya diteknik rebonding,ikal mayang,keriting dll.
Tapi pandangan mata hati yang terisi di dalamnya iman dan taqwa tidak akan tersilap dalam menjunjung perintah Allah SWT. Dalam dunia yang serba modern dan mutakhir ini -orang sering memandang seseorang serong/salah kepada mereka yang mengamalkan agama dalam praktikal kehidupannya-contohnya dalam soal berpakaian.
Tapi yakinlah wahai golongan wanita-aurat yang tertutup dan rambut yang disimpan rapi dari pandangan umum akan mendatangkan pahala yang besar! Ia itulah JannatunNaim. Panas di dunia hanya sementara tapi panas di akhirat, siapa yang mampu menghadapinya???. Justru muslimah sekalian...pancarkanlah keperibadianmu yang menjunjung tinggi syariat Islam di kala beribu manusia membenci!

Sulit Jodoh Karena Rokok...???

MEROKOK ternyata tidak hanya merugikan kesehatan. Tetapi juga membuat seseorang sulit mendapatkan jodoh. Percaya kah? Coba cium aroma tubuh anda sendiri. Mungkin tak lagi memperhatikan saking terbiasa hidup dengan aroma rokok.<<>Racun pada Rokok
Rokok mengandung kurang lebih 4000 elemen-elemen, dan setidaknya 200 diantaranya dinyatakan berbahaya bagi kesehatan. Racun utama pada rokok adalah tar, nikotin, dan karbon monoksida.
Tar adalah substansi hidrokarbon yang bersifat lengket dan menempel pada paru-paru.
Nikotin adalah zat adiktif yang mempengaruhi syaraf dan peredaran darah. Zat ini bersifat karsinogen, dan mampu memicu kanker paru-paru yang mematikan.
Karbon monoksida adalah zat yang mengikat hemoglobin dalam darah, membuat darah tidak mampu mengikat oksigen.

Efek Racun
Efek racun pada rokok ini membuat pengisap asap rokok mengalami resiko (dibanding yang tidak mengisap asap rokok):
14x menderita kanker paru-paru, mulut, dan tenggorokan
4x menderita kanker esophagus
2x kanker kandung kemih
2x serangan jantung

Rokok juga meningkatkan resiko kefatalan bagi penderita pneumonia dan gagal jantung, serta tekanan darah tinggi.

Batas Aman
Menggunakan rokok dengan kadar nikotin rendah tidak akan membantu, karena untuk mengikuti kebutuhan akan zat adiktif itu, perokok cenderung menyedot asap rokok secara lebih keras, lebih dalam, dan lebih lama.

TIDAK ADA BATAS AMAN BAGI ORANG YANG TERPAPAR ASAP ROKOK.

Senin, 24 Maret 2008

Menjadi surveyor, antara tantangan dan dilema...



Being a 'juru ukur' or known as surveyor is very challenging, also pathetic..... why??

Mungkin ada beberapa orang yang tidak tahu apa itu surveyor.... atau ada segelintir orang di negeri yang luas ini yang hanya tahu bahwa surveyor itu adalah tukang ngukur tanah, yang kerjaannya 'ngeker-ngeker' di pinggir jalan pake alat yang seperti kamera tipi, ngekerin orang mandi di sungai ;)... hmmm, hanya segitukah pengetahuan orang tentang surveyor, sungguh menyedihkan...

Selama hampir 60 tahun pendidikan mengenai ilmu ukur tanah, pemetaan, geodesi, geomatika, atau apapun lah namanya di negeri ini, ternyata belum mampu menjelaskan kepada khalayak mengenai profesi surveyor. Kenapa? kenapa profesi ini tidak sepopuler arstitek, pelukis, sutradara, insinyur sipil..dll?

Itulah yang menjadi keprihatinan saya sebagai seorang yang berkecimpung di dunia survey dan pemetaan... maka, dengan curhat di blog ini semoga bisa menularkan dan mungkin ada solusi dari yang membacanya tentang masalah ini...


Ono gulo ono semut… ada profesi ada pekerjaannya.. berikut akan saya sampaikan sedikit mengenai arti dari surveyor. Surveyor : orang yang melakukan pekerjaan survey/pemetaan. Pekerjaan survey/pemetaan (surveying) sendiri adalah suatu teknik dan ilmu untuk menentukan posisi titik dalam suatu ruang 3D, menentukan jarak dan sudut diantara titik-titik tersebut dengan teliti. Posisi titik ini bisa berada di permukaan bumi di dalam bumi dan di luar bumi. Dalam rangka memenuhi sasaran dan maksud dari pekerjaan survey, seorang surveyor harus tahu prinsip geometri (ilmu ukur), rancang-bangun, matematika, fisika dan bahkan ilmu hukum.

Tanpa disadari, surveyor telah menjadi salah satu unsur penting dalam pengembangan lingkungan manusia sejak beberapa abad lalu. Profesi ini merupakan suatu kebutuhan yang diperlukan dalam perencanaan dan pelaksanaan hampir ditiap pekerjaan konstruksi. Tapi koq ya masih belum pada ngerti gitu loh….

Jaman dahulu, seorang surveyor hanya memerlukan kompas dan meteran dalam melakukan pekerjaannya, seiring dengan perkembangan teknologi muncullah theodolit, merupakan cikal bakal alat ukur sudut teliti. Untuk pengukuran jarak, ditemukan lah EDM (electronic Distance Measurement) yang menggunakan prinsip cepat-rambat gelombang elektromagnetik dalam penentuan jaraknya. kemudian muncullah alat ukur yang menggabungkan EDM+Theodolit menjadi satu alat yang lebih praktis dan serba digital, Total Station. Cerita tadi merupakan salah satu perkembangan dunia surveying di dunia, terutama untuk land surveying (pemetaan darat), masih ada lingkup pekerjaan survey di laut ataupun udara yang mengalami perkembangan serupa. Bahkan saat ini, dalam teknologi pemetaan sudah menggunakan satelit GPS buatan Dep. Pertahanan Amerika, GLONASS buatan Rusia dan Gallileo buatan Uni Eropa… canggih kan sebenarnya? Tapi koq ya masih belum pada ngerti gitu loh…


Ruang lingkup atau jenis pekerjaan survey ada berbagai macam, antara lain:
- Survey batas: menentukan batas kepemilikan lahan atau wilayah. Jaman dulu sampai jaman sekarang orang bisa baku bunuh gara-gara sengketa batas wilayah. Untuk itu sangat perlu ditentukan batas aktual dilapangan dan kemudian didokumentasikan dalam sebuah peta agar orang lain tahu batas wilayah kita.
- Survey deformasi: menentukan apakah stuktur atau object mengalami perubahan bentuk atau pergerakan. Diperlukan pengukuran 3D pada objek yang akan diukur dan dilakukan pengukuran kembali pada titik yang sama secara berkala. Hasil dari pengukuran kedua dan seterusnya dibandingkan dengan pengukuran pertama untuk dihitung besar pergerakannya. Jenis survey ini biasa dilakukan untuk pemantauan bendungan, rig platform, dan yang lagi hangat-hangatnya adalah penentuan nilai penurunan tanah akibat semburan lumpur di Porong, Sidoarjo.
- Survey rekayasa: biasa dilakukan dalam pekerjaan konstruksi, baik itu pembuatan jalan, gedung, rel, dll. Sebenarnya pekerjaan survey dibidang rekayasa inilah yang banyak kita temui di setiap proyek pembangunan, tapi seringkali kegiatan survey-nya tidak diperhatikan oleh masyarakat karena masyarakat memandang proyek itu dari namanya, misal proyek jembatan layang Paspasti, proyek jalan tol… dan tentu saja yang dikenal adalah insinyur sipilnya, arsiteknya….dll.
- Survey topografi: mengukur/memetakan permukaan bumi yang direpresentasikan dalam kumpulan titik-titik koordinat 3D kemudian biasa digambarkan dalam garis kontur (garis yang menghubungkan titik-titik yang tingginya sama).
- Survey Hidrografi: survey yang dilakukan untuk memetakan topografi dasar laut untuk digunakan lebih lanjut dalam navigasi kapal, konstruksi lepas pantai, atau manajemen sumber daya laut.
- Survey konstruksi: bisa dibilang merupakan bagian dari survey rekayasa, tetapi lebih spesifik ke bidang konstruksi.
- Survey navigasi: untuk mengetahui posisi suatu wahana bergerak (misal kapal, pesawat terbang, mobil,rudal) sehingga bisa menentukan dan mengontrol apakah wahana tersebut berada dijalur yang aman, cepat dan sesuai rencana.
Dan masih banyak jenis pekerjaan survey yang lain, Tapi koq ya masih belum pada ngerti gitu loh…

Di dunia kerja di tanah air ini, profesi surveyor masih belum bisa berkembang dan mengembangkan diri untuk meningkatkan eksistensinya… pada kenyataannya, banyak perusahaan yang masih menganggap surveyor itu sebagai profesi yang tidak memberikan kontribusi penting dalam pencapaian keuntungan perusahaan. Sehingga posisi seorang surveyor masih ditempatkan di level bawah….

Padahal apa bedanya dengan seorang geologist, mine engineer, insinyur sipil…, mereka tidak akan bisa merencanakan dan melakuan perkerjaan penambangan, pembangunan jalan dengan baik tanpa ada surveyor. Apakah bisa seorang insinyur sipil membangun jalan tol sepanjang 10km tanpa peta topografi, tanpa panduan pemasangan titik di lapangan, menghitung volume galian dan timbunan yang diperlukan tanpa seorang surveyor?
Apakah bisa seorang geologist menentukan posisi sumber minyak, memetakan jalur patahan dengan akurat tanpa seorang surveyor?

Itulah ironisnya, mungkin karena pengetahuan para pemilik dan pemangku jabatan tertinggi di perusahaan hanya mengenal dunia survey/pemetaan dari kulitnya saja, jadi mereka menggangap surveyor yang hanya begitu-begitu saja…

Untuk itu, ada baiknya juga buat para surveyor 'jual mahal' dikit kepada para peminta-minta jasa kita.. jangan sampai mereka menganggap kita sebagai seorang pembantu mereka dalam menyediakan data sehingga seenaknya saja menyuruh. Kita harus mulai menunjukkan kepada mereka bahwa profesi kita itu sejajar dan bahkan lebih penting daripada mereka.. menunjukkan bahwa hasil kerja kita sangat berperan dalam sebuah pekerjaan/proyek mereka... kita perlu menggalakkan arogansi profesi.

Salah satu hal yang membuat mereka agak melek tentang geodesi adalah masalah transformasi datum/koordinat. Ini bisa di lihat sendiri ditempat kerja disaat ada kasus tumpang tindih kuasa pertambangan dengan perusahaan lain.


Dalam dunia pertambangan mineral dan batubara, pemerintah sendiri telah mengakui bahwa seorang juru ukur yang bekerja di pertambangan wajib memiliki sertifikat yang dikeluarkan oleh instansi terkait. Dan dijelaskan juga bahwa tanggung jawab seorang surveyor sangatlah besar dalam hal kelangsungan operasional dan keselamatan penambangan. Tapi koq ya masih belum pada ngerti gitu loh…

Kamis, 20 Maret 2008

Salam Survey - Pekerja Tambang


Salam Survey - Pekerja Tambang -

Setelah berkecimpung dalam dunia tambang terbuka (Open Pit) selama 1,5 tahun,
dan berbekal keilmuan Geodesi saya berfikir untuk mencar jalan agar keilmuan
dan pengalaman pada surveyor tambang bisa disharing dan didiskusikan sehingga
bisa lebih bermanfaat unutuk dikembang dan dijadikan suatu object study
yang menarik.

Tidak bisa dipungkiri, survey tambang adalah bagian kecil dari implemantasi
keilmuan Geodesi-khususnya surta tingkat rendah, namun dengan bekembang
pesatnya teknologi elektronika komunikasi peran surveyor ditambang bisa
ditingkatkan, dari sekedar untuk pemenuhan pengambilan data lapangan -
feild surveyor menjadi fungsi pada teknologi informasi - GIS engineer-
khususnya pada tambang-tambang skala menengah.

Dalam kegiatan penambangan, peran kegiatan survey dan pemetaan adalah
bagian yang bersifat support atau service, namun setiap tahap penambangan,
dari study umum - eksplorasi- eksploitasi dan penutupan tambang,
peran surveyor sangat revelan dan signifikan (-red: PIK).

Perkembangan teknologi survey dan pemetaan yang sangat cepat di bidang
survey seharusnya diimbangi dengan kemampuan tenaga kerja dan
pengetahuan yang seimbang dengan kemajuan teknologi tersebut.

Semoga dari website ini surveyor tambang indonesia dapat berkumpul
dan memberikan wawasan untuk pencapaian standar kompetensi
Surveyor Tambang yang seragan di indoensia. Arahan kompetensi tersebut
adalah kesiapan dan kemampuan Surveyor untuk mendukung
“GOOD MINING PRATICE”.

Selasa, 18 Maret 2008

Lagu anak-anak Membinggungkan


ga percaya??ini lagu anak2,coba simak...hehe

1. "Balonku ada 5... rupa-rupa warnanya... merah,kuning, kelabu..merah muda dan biru..meletus balon hijau, dorrrr!!!"
==> Perhatikan warna-warna kelima balon tsb., kenapa tiba2 muncul warna hijau ?
Jadi jumlah balon sebenarnya ada 6, bukan 5 !

2. "Aku seorang kapiten... mempunyai pedang panjang..kalo berjalan prok..prok..prok..aku seorang kapiten!"
==> Perhatikan di bait pertama dia cerita tentang pedangnya, tapi di bait kedua dia cerita tentang sepatunya
(inkonsistensi). Harusnya dia tetap konsisten, misal jika ingin cerita tentang sepatunya seharusnya dia
bernyanyi : "mempunyai sepatu baja (bukan pedang panjang)..kalo berjalan prok..prok..prok.." nah, itu baru klop!

3. "Bangun tidur ku terus mandi.. tidak lupa menggosok gigi.. habis mandi ku tolong ibu..membersihkan tempat tidurku.."
==> Perhatikan setelah habis mandi langsung membersihkan tempat tidur. Lagu ini membuat anak-anak tidak bisa
terprogram secara baik dalam menyelesaikan tugasnya dan selalu terburu-buru. Sehabis mandi seharusnya
si anak pakai baju dulu dan tidak langsung membersihkan tempat tidur dalam kondisi basah dan telanjang!

4. "Naik-naik ke puncak gunung.. tinggi.. tinggi sekali..kiri kanan kulihat saja.. banyak pohon cemara.. 2X"
==> Lagu ini dapat membuat anak kecil kehilangan konsentrasi, semangat dan motivasi! Pada awal lagu terkesan
semangat akan mendaki gunung yang tinggi tetapi kemudian ternyata setelah melihat jalanan yg tajam mendaki lalu jadi
bingung dan gak tau mau ngapain, bisanya cuma noleh ke kiri ke kanan aja, gak maju2!

5. "Naik kereta api tut..tut..tut.. siapa hendak turut ke Bandung.. Sby.. bolehlah naik dengan percuma..ayo
kawanku lekas naik.. keretaku tak berhenti lama"
==> Nah, yg begini ini yg parah! mengajarkan anak-anak kalo sudah dewasa maunya gratis melulu. Pantesan PJKA rugi
terus! terutama jalur Jakarta-Bandung dan Jakarta-Surabaya!

6. "Di pucuk pohon cempaka.. burung kutilang berbunyi.. bersiul2 sepanjang hari dg tak jemu2..mengangguk2 sambil
bernyanyi tri li li..li..li..li..li.."
==> Ini juga menyesatkan dan tidak mengajarkan kepada anak2 akan realita yg sebenarnya. Burung kutilang itu kalo
nyanyi bunyinya cuit..cuit..cuit..! kalo tri li li li li itu bunyi kalo yang nyanyi orang, bukan burung...

7. "Pok ame ame.. belalang kupu2.. siang makan nasi,kalo malam minum susu.."
==> Ini jelas lagu dewasa dan untuk konsumsi anak2! karena yg disebutkan di atas itu adalah kegiatan orang dewasa,
bukan anak kecil. Kalo anak kecil, karena belom boleh maem nasi, jadi gak pagi gak malem ya minum susu!

8. "nina bobo oh nina bobo kalau tidak bobo digigit nyamuk"
==> menurut psikolog: jadi sekian tahun anak2 indonesia diajak tidur dgn lagu yg "mengancam"

9. "Bintang kecil dilangit yg biru"...
==> Bintang khan adanya malem,lah kalo malem bukannya langit item?

10. Ibu kita Kartini...harum namanya.
==> Namanya Kartini atau Harum ?

11. Pada hari minggu..naik delman istimewa kududuk dimuka.
==> Nah,gak sopan khan..

12. Cangkul-cangkul,cangkul yang dalam,menanam jagung dikebun kita..
==> kalo mau nanam jagung,ngapain dalam-dalam emang mo bikin sumur ?

13. Potong bebek angsa..Nona minta dansa..
==> anak kecil koq ngebahas nona dansa,itu urusan bapaknya

14. Burung Kakatua..Nenek sudah tua,giginya tinggal dua
==> dari kecil uda diajarin ngeledek neneknya

15. Dua mata saya yg kiri dan kanan..satu mulut saya tidak berhenti makan.
==> kalo mau mandi atau tidur tetep sambil makan ?

Tnyata kita telah banyak dibohongin lagu
anak2 yah.. Crying or Very sad Crying or Very sad Crying or Very sad Crying or Very sad

gimana jadinya bangsa ini ..... Evil or Very Mad

Minggu, 16 Maret 2008

Hidup yang njomplang




Apa yang salah sebenarnya terjadi dengan bangsa ini? Disatu sisi banyak orang rela buang duit jutaan sekedar buat nonton konser the police di singapore, atau nonton konser 3 diva di Jakarta.. tapi kemarin (2/03/2008) di Makassar ada seorang ibu hamil dan anaknya yang berumur baru 5 tahun mati kelaparan..!!! mereka ditemukan diatas tempat tidur setelah 3 hari tidak makan apa-apa..!!!

Sang kepala keluarga yang sedang merantau dan hanya berprofesi sebagai tukang becak ternyata tak cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup.. keluarga itu kadang masak nasi 1 liter untuk 3 hari..!!! astaghfirullah..

Penderitaan keluarga itu tidak sampai disitu, jasad ibu dan anak itu terpaksa dikuburkan di kebun rumah dalam satu liang lahat.. karena ketiadaan biaya untuk menguburkannya di TPU...!!! (www.liputan6.com)

Nampaknya negara ini, bangsa ini, termasuk kita perlu banyak-banyak beristighfar karena mungkin sudah terlalu banyak nikmat Tuhan yang kita dustakan...!!

Astaghfirullahal’adzim.. ampunilah dosa kami ya Allah.. yang tidak lagi punya rasa peduli terhadap tetangga kami...

Sabtu, 08 Maret 2008

Naungan Allah SWT di Hari Kiamat


Naungan Allah di Hari Kiamat

Nabi Muhammad s.a.w. bersabda: Tujuh macam orang yang akan dinaungi Allah pada hari kiamat pada saat tidak ada naungan kecuali naungan Allah :

1. Imam (pemimpin yang adil).
2. Pemuda yang tumbuh dalam ibadat kepada Allah s.w.t.
3. Seorang yang hatinya tergantung pada masjid, jika keluar sehingga kembali (yakni rajin menjaga sembahyang berjama'ah).
4. Dua orang saling menyinta (Kasih sayang) kerana Allah s.w.t. baik ketika berkumpul atau berpisah.
5. Seorang yang ingat kepada Allah s.w.t. ketika bersendirian lalu mencucurkan airmata ketana takut kepada Allah s.w.t.
6. Seorang yang bersedekah dirahsiakan sehingga yang dikirinya tidak mengetahui apa yang dilakukan oleh kanannya.
7. Seorang lelaki yang dipanggil oleh wanita yang cantik untuk berzina, lalu ia berkata: "Saya takut kepada Allah azza wajalla”

Semoga kita termasuk diantara 7 (tujuh) golongan itu.. Amiinn..!!!